JAKARTA. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan akan mengurangi biaya izin mendirikan bangunan (IMB) sebesar 95%. Dia tengah menggodok Peraturan Menteri Dalam Negeri (permendagri) sebagai dasarnya sebelum diserahkan pada Presiden Joko Widodo untuk disahkan. "Saat ini masyarakat menengah ke bawah sulit memiliki rumah, salah satunya karena undang-undang mengatur ada biaya khusus untuk IMB. Karena itu saya menyusun permendagri yang akan memberikan diskon 95% untuk IMB ," ujar Tjahjo saat meresmikan Program Studi Ilmu Politik Universitas Kristem Indonesia, di Gedung UKI, Jakarta, Kamis (27/8). Dia yakin, presiden akan menyetujui aturan tersebut karena bertujuan untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan kepada masyarakat.
Pemerintah akan pangkas biaya IMB 95%
JAKARTA. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan akan mengurangi biaya izin mendirikan bangunan (IMB) sebesar 95%. Dia tengah menggodok Peraturan Menteri Dalam Negeri (permendagri) sebagai dasarnya sebelum diserahkan pada Presiden Joko Widodo untuk disahkan. "Saat ini masyarakat menengah ke bawah sulit memiliki rumah, salah satunya karena undang-undang mengatur ada biaya khusus untuk IMB. Karena itu saya menyusun permendagri yang akan memberikan diskon 95% untuk IMB ," ujar Tjahjo saat meresmikan Program Studi Ilmu Politik Universitas Kristem Indonesia, di Gedung UKI, Jakarta, Kamis (27/8). Dia yakin, presiden akan menyetujui aturan tersebut karena bertujuan untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan kepada masyarakat.