JAKARTA. Pemerintah akan menindak tegas sejumlah agen penjual yang tidak menjual Obligasi Negara Ritel atau ORI005 sesuai target yang telah ditentukan. Hal itu disampaikan Direktur Jenderal Pengelolaan Utang Departemen Keuangan Rahmat Waluyanto kepada KONTAN hari ini (25/8). "Kami tidak akan menggunakan mereka lagi dalam penjualan-penjualan surat utang pemerintah lainnya," kata Rahmat.Sebelumnya, pemerintah memang telah menyampaikan surat peringatan bagi sebagian besar agen penjual yang tidak menunjukkan kinerja penjualan yang maksimal sampai hari ke lima penjualan ORI005. "Surat peringatan itu untuk memacu agen penjual untuk bekerja lebih baik lagi," kata Direktur Surat Berharga Negara (SBN) Direktorat Pengelolaan Utang Departemen Keuangan Bhimantara Widyajala.Pernyataan Rahmat itu bukan tanpa alasan. Ia pun membeberkan serangkaian keunggulan berinvestasi di ORI005. "Yang jelas, lebih aman main di ORI005," katanya. Ia mengatakan, ORI005 memberikan bunga cukup besar selama lima tahun setiap bulannya, tanpa khawatir bunganya akan turun lagi. "Jika dibanding bunga deposito, risikonya lebih besar," jelas Rahmat.
Pemerintah Akan Tindak Tegas Agen ORI005
JAKARTA. Pemerintah akan menindak tegas sejumlah agen penjual yang tidak menjual Obligasi Negara Ritel atau ORI005 sesuai target yang telah ditentukan. Hal itu disampaikan Direktur Jenderal Pengelolaan Utang Departemen Keuangan Rahmat Waluyanto kepada KONTAN hari ini (25/8). "Kami tidak akan menggunakan mereka lagi dalam penjualan-penjualan surat utang pemerintah lainnya," kata Rahmat.Sebelumnya, pemerintah memang telah menyampaikan surat peringatan bagi sebagian besar agen penjual yang tidak menunjukkan kinerja penjualan yang maksimal sampai hari ke lima penjualan ORI005. "Surat peringatan itu untuk memacu agen penjual untuk bekerja lebih baik lagi," kata Direktur Surat Berharga Negara (SBN) Direktorat Pengelolaan Utang Departemen Keuangan Bhimantara Widyajala.Pernyataan Rahmat itu bukan tanpa alasan. Ia pun membeberkan serangkaian keunggulan berinvestasi di ORI005. "Yang jelas, lebih aman main di ORI005," katanya. Ia mengatakan, ORI005 memberikan bunga cukup besar selama lima tahun setiap bulannya, tanpa khawatir bunganya akan turun lagi. "Jika dibanding bunga deposito, risikonya lebih besar," jelas Rahmat.