JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) bakal menurunkan harga gas sektor hulu untuk industri. Dipastikan, bagian pemerintah akan dikurangi dengan turunnya harga gas tersebut. Diketahui, saat ini pembagian hasil dari gas 70%:30% dari lapangan gas yang diproduksi. Dengan itu pemerintah akan memperkecil bagiannya untuk menurunkan harga gas tersebut. "Saat ini kan pembagiannya 70%:30%. Nah, yang 70% bagian pemerintah nanti dikurangi harganya sedikit," kata Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian ESDM, I Gusti Nyoman Wiratmadja Puja di Kantor Dirjen Ketenagalistrikan, Senin (7/9). Sayangnya, Wiratmadja belum bisa membeberkan berapa persen jatah pemerintah yang akan diturunkan. Ia berdalih, pemerintah masih membahas rencana tersebut.
Pemerintah akan turunkan harga gas industri
JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) bakal menurunkan harga gas sektor hulu untuk industri. Dipastikan, bagian pemerintah akan dikurangi dengan turunnya harga gas tersebut. Diketahui, saat ini pembagian hasil dari gas 70%:30% dari lapangan gas yang diproduksi. Dengan itu pemerintah akan memperkecil bagiannya untuk menurunkan harga gas tersebut. "Saat ini kan pembagiannya 70%:30%. Nah, yang 70% bagian pemerintah nanti dikurangi harganya sedikit," kata Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian ESDM, I Gusti Nyoman Wiratmadja Puja di Kantor Dirjen Ketenagalistrikan, Senin (7/9). Sayangnya, Wiratmadja belum bisa membeberkan berapa persen jatah pemerintah yang akan diturunkan. Ia berdalih, pemerintah masih membahas rencana tersebut.