JAKARTA. Pembebasan lahan seringkali menjadi kendala dalam setiap pembangunan proyek infrastruktur. Oleh karenanya, pemerintah akan melakukan pendekatan lain dalam membebaskan lahan tersebut. Hal itu merupakan hasil evaluasi pemerintah dalam menyelesaikan proyek selama ini. Pelaksana tugas Deputi bidang evaluasi kinerja pembangunan Bappenas Arifin Rudiyanto bilang, pemerintah akan menerapkan skema public private people partnership (P4). Dengan skema ini, pemilik tanah justru akan diuntungkan jika asetnya digunakan untuk proyek infrastruktur. Sebab, ganti rugi tidak akan seluruhnya diberikan dalam bentuk uang tunai melalui mekanisme jual-beli.
Pemerintah bakal ganti tanah dengan saham
JAKARTA. Pembebasan lahan seringkali menjadi kendala dalam setiap pembangunan proyek infrastruktur. Oleh karenanya, pemerintah akan melakukan pendekatan lain dalam membebaskan lahan tersebut. Hal itu merupakan hasil evaluasi pemerintah dalam menyelesaikan proyek selama ini. Pelaksana tugas Deputi bidang evaluasi kinerja pembangunan Bappenas Arifin Rudiyanto bilang, pemerintah akan menerapkan skema public private people partnership (P4). Dengan skema ini, pemilik tanah justru akan diuntungkan jika asetnya digunakan untuk proyek infrastruktur. Sebab, ganti rugi tidak akan seluruhnya diberikan dalam bentuk uang tunai melalui mekanisme jual-beli.