JAKARTA. Terus menurunnya harga minyak dunia hingga mencapai di bawah US$ 40 per barel tidak membuat pemerintah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM). Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Sudirman Said mengatakan, pemerintah saat ini belum berencana menurunkan harga BBM. Alasannya, pemerintah sekarang tengah berusaha untuk menjaga stabilitas harga BBM agar tidak terlalu sering naik atau turun. "Kami ingin menjaga konsistensi harga agar tidak merepotkan perencanaan ekonomi karena harga tidak naik turun. Dan, jangan lupa kalau ada yang memasalahkan harga (minyak dunia) turun kok (BBM) tidak langsung turun, itu artinya memaksa kita kembali ke mekanisme pasar. Itu yang disebut melanggar konstitusi kan?,"katanya setelah rapat dengan Komisi VII pada Rabu (26/8).
Pemerintah belum akan turunkan harga BBM
JAKARTA. Terus menurunnya harga minyak dunia hingga mencapai di bawah US$ 40 per barel tidak membuat pemerintah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM). Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Sudirman Said mengatakan, pemerintah saat ini belum berencana menurunkan harga BBM. Alasannya, pemerintah sekarang tengah berusaha untuk menjaga stabilitas harga BBM agar tidak terlalu sering naik atau turun. "Kami ingin menjaga konsistensi harga agar tidak merepotkan perencanaan ekonomi karena harga tidak naik turun. Dan, jangan lupa kalau ada yang memasalahkan harga (minyak dunia) turun kok (BBM) tidak langsung turun, itu artinya memaksa kita kembali ke mekanisme pasar. Itu yang disebut melanggar konstitusi kan?,"katanya setelah rapat dengan Komisi VII pada Rabu (26/8).