KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah membuka peluang investasi baru dengan menghijaukan hutan (reboisasi) di hutan gundul milik Indonesia. Deputi Bidang Promosi Penanam Modal Kementerian Invesatsi/ Badan Koordinator Penanam Modal (BKPM) Nurul Ichwan mengatakan, program ini merupakan salah satu cara pemerintah untuk melakukan reboisasi tanpa menguras Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Ia melihat, peluang investasi ini juga bisa dugunakan untuk meramaikan pasar karbon di Indonesia. Perusahaan yang melakukan reboisasi hutan yang gundul bisa mengajukan pengurangan emisi gas rumah kaca (SPE GRK) atau kredit karbon yang bisa diperjualbelikan di bursa karbon.
Pemerintah Buka Peluang Investasi Baru: Tanami Hutan Gundul Tanpa Kuras APBN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah membuka peluang investasi baru dengan menghijaukan hutan (reboisasi) di hutan gundul milik Indonesia. Deputi Bidang Promosi Penanam Modal Kementerian Invesatsi/ Badan Koordinator Penanam Modal (BKPM) Nurul Ichwan mengatakan, program ini merupakan salah satu cara pemerintah untuk melakukan reboisasi tanpa menguras Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Ia melihat, peluang investasi ini juga bisa dugunakan untuk meramaikan pasar karbon di Indonesia. Perusahaan yang melakukan reboisasi hutan yang gundul bisa mengajukan pengurangan emisi gas rumah kaca (SPE GRK) atau kredit karbon yang bisa diperjualbelikan di bursa karbon.