KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan melaporkan, realisasi belanja Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) sudah mencapai Rp 45,18 triliun hingga Februari 2023. Realisasi ini mencapai 4,9% dari pagu belanja APBD yang sebesar Rp 925,81 triliun atau tumbuh 4% dibandingkan periode sama tahun lalu. “Daerah sudah di transfer Rp 105,2 triliun, dan mereka mengumpulkan pajak daerah Rp 25,85 triliun. kemudian daerah membelanjakannya Rp 45,18 triliun,” tutur Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam Konferensi Pers APBN KITA, Selasa (14/3). Menurutnya realisasi belanja ini jauh lebih kecil jika dibandingkan transfer ke daerah oleh pemerintah pusat dan juga pendapatan pajak daerah yang diterima. Artinya, kata Dia APBD saat ini kondisinya masih dalam keadaan surplus.
Pemerintah Daerah Sudah Belanjakan Anggaran Rp 45,18 Triliun Hingga Februari 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan melaporkan, realisasi belanja Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) sudah mencapai Rp 45,18 triliun hingga Februari 2023. Realisasi ini mencapai 4,9% dari pagu belanja APBD yang sebesar Rp 925,81 triliun atau tumbuh 4% dibandingkan periode sama tahun lalu. “Daerah sudah di transfer Rp 105,2 triliun, dan mereka mengumpulkan pajak daerah Rp 25,85 triliun. kemudian daerah membelanjakannya Rp 45,18 triliun,” tutur Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam Konferensi Pers APBN KITA, Selasa (14/3). Menurutnya realisasi belanja ini jauh lebih kecil jika dibandingkan transfer ke daerah oleh pemerintah pusat dan juga pendapatan pajak daerah yang diterima. Artinya, kata Dia APBD saat ini kondisinya masih dalam keadaan surplus.