KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan dalam waktu dekat akan membubarkan 18 lembaga non struktural (LNS) pemerintahan. Pertimbangan pembubaran karena keberadaan lembaga ini dianggap tak efektif. Namun, sebelum mengambil kebijakan ini pemerintah akan melakukan evaluasi terhadap 18 LNS ini. Evaluasi dilaksanakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB). "Tinggal disampaikan dasar pertimbangan dan rekam jejak selama ini kepada Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg)," ujar Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo kepada KONTAN, Rabu (15/7).
Pemerintah evaluasi 60 lembaga negara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan dalam waktu dekat akan membubarkan 18 lembaga non struktural (LNS) pemerintahan. Pertimbangan pembubaran karena keberadaan lembaga ini dianggap tak efektif. Namun, sebelum mengambil kebijakan ini pemerintah akan melakukan evaluasi terhadap 18 LNS ini. Evaluasi dilaksanakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB). "Tinggal disampaikan dasar pertimbangan dan rekam jejak selama ini kepada Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg)," ujar Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo kepada KONTAN, Rabu (15/7).