Pemerintah gelar rapat untuk atasi kemacetan di sekitar Pelabuhan Tanjung Priok



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah menggelar rapat koordinasi penanggulangan kemacetan di sekitar pelabuhan Tanjung Priok, pada Rabu (16/5) hari ini di Kantor Walikota Jakarta Utara (16/5). 

Rapat ini dihadiri oleh perwakilan DPRD Jakarta Utara, Dinas Perhubungan, IPC, Polantas, PT Hutama Karya, Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) dan pihak terkait lainnya.

Kemacetan di sekitar pelabuhan Tanjung Priok menjadi isu penting yang akan dibahas dalam rapat ini. Pasalnya kemacetan disebabkan keluar masuknya kendaraan logistik menuju pelabuhan.  Selain itu sumber kemacetan dikarenakan sejumlah supir kendaraan logistik selalu parkir di pinggir jalan sekitar pelabuhan.


Wakil Walikota Jakarta Utara Junaedi,  mengatakan, lalu lintas Jakarta Utara ini berbeda dengan wilayah lainnya. Hal ini disebabkan oleh jumlah kendaraan seperti kontainer.

"Kita harus bisa mencari solusi jangka pendek dan jangka panjang. Kita perlu adanya kajian untuk menyelesaikan kemacetan ini bersama dengan para stackholder," kata Junaedi

Ia menambahkan, perkembangan pelabuhan merupakan salah satu faktor kemacetan juga. Pasalnya Jumlah pelabuhan bertambah namun akses jalan masih belum di perluas. Oleh karena itu pemerintah DKI Jakarta akan berkoordinasi untuk mengatasi masalah kemacetan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi