JAKARTA. Pemerintah berencana akan menerbitkan sukuk proyek sebesar Rp 800 miliar pada tahun 2013 nanti. Jumlah rencana penerbitan sukuk proyek tersebut turun dari perkiraan pemerintah sebelumnya berencana akan menerbitkan sukuk pembiayaan proyek sebesar Rp 1 triliun. Wismana Adi Suryabrata, Deputi Bidang Pendanaan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional mengatakan bahwa perubahan rencana tersebut dilakukan setelah pemerintah menghitung kembali kebutuhan dana yang diperlukan untuk pembiayaan infrastruktur. "Tapi jumlah itu masih akan diajukan ke Panja A karena yang diajukan dalam RAPBN 2013 kemarin belum pas," kata Wismana akhir pekan kemarin.
Pemerintah hanya terbitkan Rp 800 M sukuk proyek
JAKARTA. Pemerintah berencana akan menerbitkan sukuk proyek sebesar Rp 800 miliar pada tahun 2013 nanti. Jumlah rencana penerbitan sukuk proyek tersebut turun dari perkiraan pemerintah sebelumnya berencana akan menerbitkan sukuk pembiayaan proyek sebesar Rp 1 triliun. Wismana Adi Suryabrata, Deputi Bidang Pendanaan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional mengatakan bahwa perubahan rencana tersebut dilakukan setelah pemerintah menghitung kembali kebutuhan dana yang diperlukan untuk pembiayaan infrastruktur. "Tapi jumlah itu masih akan diajukan ke Panja A karena yang diajukan dalam RAPBN 2013 kemarin belum pas," kata Wismana akhir pekan kemarin.