KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejak penandatanganan Persetujuan Batas Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) Indonesia - Vietnam pada 22 Desember 2022, Presiden Jokowi aktif mendorong ratifikasi persetujuan ini oleh DPR. Jokowi berharap persetujuan ini menjadi salah satu pencapaian penting selama masa jabatannya. Indonesia dan Vietnam tengah menyusun Pengaturan Pelaksana terkait hak dan kewajiban kedua negara. Hingga Mei 2024, telah diadakan tiga kali pertemuan teknis untuk membahas wilayah tumpang tindih yurisdiksi ZEE dan landas kontinen RI-Vietnam, namun masih ada perbedaan pendapat. Penangkapan ikan ilegal oleh kapal Vietnam di Laut China Selatan mengancam keamanan maritim, terutama dalam konflik perikanan dengan Indonesia. Meskipun ada Persetujuan Batas ZEE, kapal nelayan Vietnam masih sering menangkap ikan di perairan Indonesia.
Pemerintah Indonesia Diminta Tak Kompromi dengan Vietnam Soal Penangkapan Ikan Ilegal
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejak penandatanganan Persetujuan Batas Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) Indonesia - Vietnam pada 22 Desember 2022, Presiden Jokowi aktif mendorong ratifikasi persetujuan ini oleh DPR. Jokowi berharap persetujuan ini menjadi salah satu pencapaian penting selama masa jabatannya. Indonesia dan Vietnam tengah menyusun Pengaturan Pelaksana terkait hak dan kewajiban kedua negara. Hingga Mei 2024, telah diadakan tiga kali pertemuan teknis untuk membahas wilayah tumpang tindih yurisdiksi ZEE dan landas kontinen RI-Vietnam, namun masih ada perbedaan pendapat. Penangkapan ikan ilegal oleh kapal Vietnam di Laut China Selatan mengancam keamanan maritim, terutama dalam konflik perikanan dengan Indonesia. Meskipun ada Persetujuan Batas ZEE, kapal nelayan Vietnam masih sering menangkap ikan di perairan Indonesia.