JAKARTA. Pemerintah berjanji pembebasan tarif bea masuk komoditas pangan tidak mengganggu harga dalam negeri. Sebab, pemerintah hanya mengimpor sesuai kebutuhan. Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu mengatakan tidak akan ada produk komoditas pangan yang bakal membanjiri pasar dalam negeri. Dia memberi contoh, impor beras saat ini sudah bebas bea masuk, tapi pemerintah hanya mengimpor sesuai kebutuhan dalam negeri. Selain itu, harga komoditas pangan dunia saat ini memang sedang tinggi. "Harga di luar sudah tinggi, jadi tidak harus khawatir bahwa itu akan menurunkan harga dalam negeri," ujar Mari sebelum sidang kabinet paripurna di kantor Presiden, Kamis (20/1).
Pemerintah janji komoditas pangan lokal tidak terganggu
JAKARTA. Pemerintah berjanji pembebasan tarif bea masuk komoditas pangan tidak mengganggu harga dalam negeri. Sebab, pemerintah hanya mengimpor sesuai kebutuhan. Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu mengatakan tidak akan ada produk komoditas pangan yang bakal membanjiri pasar dalam negeri. Dia memberi contoh, impor beras saat ini sudah bebas bea masuk, tapi pemerintah hanya mengimpor sesuai kebutuhan dalam negeri. Selain itu, harga komoditas pangan dunia saat ini memang sedang tinggi. "Harga di luar sudah tinggi, jadi tidak harus khawatir bahwa itu akan menurunkan harga dalam negeri," ujar Mari sebelum sidang kabinet paripurna di kantor Presiden, Kamis (20/1).