KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah mengklaim program bantuan pangan non tunai (BPNT) di tahun 2018 lalu sukses. Hal itu berdasarkan survei lembaga independen MicroSave Consulting Indonesia yang menyebutkan 96% keluarga penerima manfaat (KPM) dan 89% e-warong puas terhadap pelaksanaan program BPNT. Perwakilan Microsave Consulting Elwyn Sansius Panggabean mengatakan, survei ini dilakukan dari periode Oktober - Desember 2018, mencakup 93 Kota/Kabupaten di 25 Provinsi. "Dengan metode gabungan antara kuantitatif dan kualitatif yang melibatkan sekitar 2.398 KPM dan 779 e-warong, serta 30 responden lainnya dari KPM dan e-warong melalui wawancara mendalam," katanya dalam seminar di Hotel Pullman, Senin (28/1). Adapun pemilihan sampel dilakukan melalui pendekatan acak bertingkat multi-tahap dengan margin error sekitar 5% dan sudah mempertimbangkan ekspansi penerima manfaat BPNT hingga Juli 2018. Hal tersebut linear dengan data angka kemiskinan BPS yang turun menjadi single digit sekitar 9,82% pada Maret 2018 dan 9,66% pada September 2018.
Pemerintah klaim 96% keluarga penerima manfaat puas atas program BPNT
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah mengklaim program bantuan pangan non tunai (BPNT) di tahun 2018 lalu sukses. Hal itu berdasarkan survei lembaga independen MicroSave Consulting Indonesia yang menyebutkan 96% keluarga penerima manfaat (KPM) dan 89% e-warong puas terhadap pelaksanaan program BPNT. Perwakilan Microsave Consulting Elwyn Sansius Panggabean mengatakan, survei ini dilakukan dari periode Oktober - Desember 2018, mencakup 93 Kota/Kabupaten di 25 Provinsi. "Dengan metode gabungan antara kuantitatif dan kualitatif yang melibatkan sekitar 2.398 KPM dan 779 e-warong, serta 30 responden lainnya dari KPM dan e-warong melalui wawancara mendalam," katanya dalam seminar di Hotel Pullman, Senin (28/1). Adapun pemilihan sampel dilakukan melalui pendekatan acak bertingkat multi-tahap dengan margin error sekitar 5% dan sudah mempertimbangkan ekspansi penerima manfaat BPNT hingga Juli 2018. Hal tersebut linear dengan data angka kemiskinan BPS yang turun menjadi single digit sekitar 9,82% pada Maret 2018 dan 9,66% pada September 2018.