KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan pengelolaan jalan tol yang berkelanjutan, salah satunya melalui pelayanan optimal untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan. Selain itu, pemerintah turut menghadirkan lingkungan jalan tol yang lebih baik telah dilaksanakan penilaian jalan tol berkelanjutan pada jalan tol Bali - Mandara. Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengamanatkan kepada setiap Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) untuk terus meningkatkan kualitas layanan jalan tol secara berkelanjutan karena kebutuhan dan ekspektasi publik yang semakin tinggi. Dia mengatakan, jalan tol Bali - Mandara telah melebihi standar minimal jalan tol karena memiliki ciri khas dan mengedepankan kearifan lokal.
Pemerintah Lakukan Pengelolaan Jalan Tol Berkelanjutan di Tol Bali-Mandara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan pengelolaan jalan tol yang berkelanjutan, salah satunya melalui pelayanan optimal untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan. Selain itu, pemerintah turut menghadirkan lingkungan jalan tol yang lebih baik telah dilaksanakan penilaian jalan tol berkelanjutan pada jalan tol Bali - Mandara. Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengamanatkan kepada setiap Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) untuk terus meningkatkan kualitas layanan jalan tol secara berkelanjutan karena kebutuhan dan ekspektasi publik yang semakin tinggi. Dia mengatakan, jalan tol Bali - Mandara telah melebihi standar minimal jalan tol karena memiliki ciri khas dan mengedepankan kearifan lokal.