KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akhirnya menetapkan imbalan Sukuk Negara Tabungan seri ST003 sebesar 8,15%. Rencananya, sukuk ritel ini bakal ditawarkan mulai 1 Februari hingga 20 Februari mendatang. Berdasarkan rilis Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan (Kemkeu) hari ini, kupon yang diberikan tersebut berdasarkan tingkat imbalan acuan yakni BI-7 day repo rate (BI-7DRR) ditambah spread tetap sebesar 215 bps (2,15%). Tingkat kupon ini juga berjenis floating with floor, artinya jika BI-7DRR turun, imbalan untuk ST003 tetap 8,15%. Namun jika suku bunga acuan Indonesia tersebut naik, maka terjadi kenaikkan imbalan. Skema ini juga dijalankan pada seri obligasi ritel lainnya.
Pemerintah menetapkan kupon ST003 sebesar 8,15%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akhirnya menetapkan imbalan Sukuk Negara Tabungan seri ST003 sebesar 8,15%. Rencananya, sukuk ritel ini bakal ditawarkan mulai 1 Februari hingga 20 Februari mendatang. Berdasarkan rilis Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan (Kemkeu) hari ini, kupon yang diberikan tersebut berdasarkan tingkat imbalan acuan yakni BI-7 day repo rate (BI-7DRR) ditambah spread tetap sebesar 215 bps (2,15%). Tingkat kupon ini juga berjenis floating with floor, artinya jika BI-7DRR turun, imbalan untuk ST003 tetap 8,15%. Namun jika suku bunga acuan Indonesia tersebut naik, maka terjadi kenaikkan imbalan. Skema ini juga dijalankan pada seri obligasi ritel lainnya.