KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah pastikan rencana peluncuran bursa kripto Indonesia masih berjalan sesuai dengan target yang sudah ditetapkan. Rencananya, bursa kripto tersebut akan mulai meluncur pada akhir kuartal pertama 2022. Target tersebut merupakan target anyar dari Kementerian Perdagangan setelah target semula, yakni akhir 2021 gagal tercapai. Dalam pembentukan bursa kripto tersebut, Kemendag mengacu pada Peraturan Bappebti Nomor 8/2021 tentang Pedoman Penyelenggaraan Perdagangan Pasar Fisik di Bursa Berjangka. Kepala Biro Pembinaan dan Pengembangan Pasar Bappebti Tirta Karma Senjaya mengatakan, saat ini persiapan sudah hampir rampung. Pasalnya, Digital Futures Exchange yang mengelola bursa kripto sudah memenuhi berbagai persyaratan, modal yang harus disetor, hingga kesiapan sistem operasi.
Pemerintah Pastikan Bursa Kripto Siap Meluncur Akhir Maret
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah pastikan rencana peluncuran bursa kripto Indonesia masih berjalan sesuai dengan target yang sudah ditetapkan. Rencananya, bursa kripto tersebut akan mulai meluncur pada akhir kuartal pertama 2022. Target tersebut merupakan target anyar dari Kementerian Perdagangan setelah target semula, yakni akhir 2021 gagal tercapai. Dalam pembentukan bursa kripto tersebut, Kemendag mengacu pada Peraturan Bappebti Nomor 8/2021 tentang Pedoman Penyelenggaraan Perdagangan Pasar Fisik di Bursa Berjangka. Kepala Biro Pembinaan dan Pengembangan Pasar Bappebti Tirta Karma Senjaya mengatakan, saat ini persiapan sudah hampir rampung. Pasalnya, Digital Futures Exchange yang mengelola bursa kripto sudah memenuhi berbagai persyaratan, modal yang harus disetor, hingga kesiapan sistem operasi.