KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Guna mendorong percepatan vaksin booster bagi masyarakat dan lansia, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan masyarakat yang telah divaksin dosis kedua tiga bulan lalu dapat menerima dosis booster. Sebelumnya pemerintah membuat kebijakan vaksinasi booster dapat diberikan kepada masyarakat yang telah 6 bulan sebelumnya dapatkan suntikan vaksinasi dosis pertama dan kedua atau vaksin primer. "Vaksinasi booster sekarang sudah boleh 3 bulan jadi untuk dewasa, bukan hanya lansia saja dewasa sudah boleh," kata Budi dalam konferensi pers virtual, Minggu (27/2). Maka Budi mendorong masyarakat yang sesuai kriteria tersebut segera mendapatkan vaksinasi booster. Hanya saja Budi menegaskan bahwa masyarakat tak boleh pilih-pilih jenis vaksin booster.
Pemerintah Perbolehkan Jarak Vaksinasi Booster dengan Dosis Kedua Hanya Tiga Bulan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Guna mendorong percepatan vaksin booster bagi masyarakat dan lansia, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan masyarakat yang telah divaksin dosis kedua tiga bulan lalu dapat menerima dosis booster. Sebelumnya pemerintah membuat kebijakan vaksinasi booster dapat diberikan kepada masyarakat yang telah 6 bulan sebelumnya dapatkan suntikan vaksinasi dosis pertama dan kedua atau vaksin primer. "Vaksinasi booster sekarang sudah boleh 3 bulan jadi untuk dewasa, bukan hanya lansia saja dewasa sudah boleh," kata Budi dalam konferensi pers virtual, Minggu (27/2). Maka Budi mendorong masyarakat yang sesuai kriteria tersebut segera mendapatkan vaksinasi booster. Hanya saja Budi menegaskan bahwa masyarakat tak boleh pilih-pilih jenis vaksin booster.