KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan serah terima aset Barang Milik Negara (BMN) senilai Rp 222,58 triliun yang diserahkan Kementerian PUR kepada penerima bantuan, seperti pemerintah daerah (pemda), kementerian/lembaga, universitas, dan yayasan. “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kita untuk melakukan percepatan dalam pencegahan infrastruktur yang telah dibangun oleh Kementerian PUPR yang didanai APBN kita. Oleh karena itu, tagline yang digunakan adalah uang kita sigap membangun negeri,” ujar Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah dalam acara serah terima BMN, Selasa (29/3). Lebih lanjut, Zainal Fatah memerincikan, aset ini terdiri dari BMN yang dihibahkan sebesar Rp 221,58 triliun kepada tiga Pemerintah Provinsi, 18 Pemerintah Kabupaten, tiga Pemerintah Kota, tiga Yayasan dan dua Universitas. Sedangkan untuk kategori BMN yang dialihkan status penggunaannya sebesar Rp 1,0 triliun yang diberikan kepada enam Kementerian/Lembaga.
Pemerintah Pusat Serahkan Barang Milik Negara Senilai Rp 222 Triliun ke Pemda
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan serah terima aset Barang Milik Negara (BMN) senilai Rp 222,58 triliun yang diserahkan Kementerian PUR kepada penerima bantuan, seperti pemerintah daerah (pemda), kementerian/lembaga, universitas, dan yayasan. “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kita untuk melakukan percepatan dalam pencegahan infrastruktur yang telah dibangun oleh Kementerian PUPR yang didanai APBN kita. Oleh karena itu, tagline yang digunakan adalah uang kita sigap membangun negeri,” ujar Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah dalam acara serah terima BMN, Selasa (29/3). Lebih lanjut, Zainal Fatah memerincikan, aset ini terdiri dari BMN yang dihibahkan sebesar Rp 221,58 triliun kepada tiga Pemerintah Provinsi, 18 Pemerintah Kabupaten, tiga Pemerintah Kota, tiga Yayasan dan dua Universitas. Sedangkan untuk kategori BMN yang dialihkan status penggunaannya sebesar Rp 1,0 triliun yang diberikan kepada enam Kementerian/Lembaga.