KONTAN.CO.ID - Bank Permata meluncurkan platform jual-beli obligasi melalui internet banking pertama di Indonesia yang disebut e-bond. Layanan e-bond bertujuan untuk mempermudah dan mendekatkan transaksi obligasi dalam keseharian masyarakat hanya dengan mengakses internet banking. Loto Srinaita Ginting, Direktur Surat Utang Negara, Kementerian Keuangan RI menyatakan, pemerintah menyambut baik terobosan baru tersebut. Menurut Loto, pemerintah sedang gencar berusaha mengembangkan pasar keuangan. "Obligasi jadi salah satu instrumen yang aktif diperdagangkan," kata Loto di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (11/9).
Pemerintah sambut baik layanan e-bond
KONTAN.CO.ID - Bank Permata meluncurkan platform jual-beli obligasi melalui internet banking pertama di Indonesia yang disebut e-bond. Layanan e-bond bertujuan untuk mempermudah dan mendekatkan transaksi obligasi dalam keseharian masyarakat hanya dengan mengakses internet banking. Loto Srinaita Ginting, Direktur Surat Utang Negara, Kementerian Keuangan RI menyatakan, pemerintah menyambut baik terobosan baru tersebut. Menurut Loto, pemerintah sedang gencar berusaha mengembangkan pasar keuangan. "Obligasi jadi salah satu instrumen yang aktif diperdagangkan," kata Loto di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (11/9).