KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengatakan pemerintah tengah mengevaluasi aturan yang melarang wisatawan asing ke Bali. Menurut Luhut, hal ini akan dibahas segera. "Kapan kita mau buka dengan asing? itu pembicaraan lagi jalan juga. Kita juga melihat mana yang boleh datang ke mari, yang tentu dia punya Covidnya sudah mulai turun dan vaksin juga sudah makin banyak. Sekarang lagi dibicarakan mengenai itu. Sabtu akan ada rapat itu," ujar Luhut dalam konferensi pers, Jumat (26/3). Luhut juga menyebut bahwa pembukaan wisatawan asing harus bersifat reciprocal atau tidak boleh satu pihak. Menurutnya kedua negara harus membuat parameter yang sama. Bila sudah disepakati akan dibuat travel bubble.
Pemerintah segera bahas pembukaan turis asing ke Bali
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengatakan pemerintah tengah mengevaluasi aturan yang melarang wisatawan asing ke Bali. Menurut Luhut, hal ini akan dibahas segera. "Kapan kita mau buka dengan asing? itu pembicaraan lagi jalan juga. Kita juga melihat mana yang boleh datang ke mari, yang tentu dia punya Covidnya sudah mulai turun dan vaksin juga sudah makin banyak. Sekarang lagi dibicarakan mengenai itu. Sabtu akan ada rapat itu," ujar Luhut dalam konferensi pers, Jumat (26/3). Luhut juga menyebut bahwa pembukaan wisatawan asing harus bersifat reciprocal atau tidak boleh satu pihak. Menurutnya kedua negara harus membuat parameter yang sama. Bila sudah disepakati akan dibuat travel bubble.