KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyoroti permasalahan stunting (gagal tumbuh) di Indonesia. Hal tersebut ditandai dengan Presiden yang menyelenggarakan rapat terbatas (ratas) bersama para menteri demi membahas mengenai stunting. Dalam ratas, Jokowi menyampaikan permasalahan stunting ini dapat berpengaruh bagi rencana pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). "Stunting merupakan ancaman terhadap daya saing bangsa," ungkap Jokowi, Kamis (5/4). Pasalnya, secara pertumbuhan, anak stunting tidak hanya terlihat dari fisik tapi juga mempengaruhi produktivitas anak. Sehingga menurutnya, permasalahan ini juga harus melibatkan elemen masyarakat dan pengaktifan secara kembali secara maksimal fungsi posyandu di desa dibuat lebih terintegrasi.
Pemerintah soroti stunting pada anak Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyoroti permasalahan stunting (gagal tumbuh) di Indonesia. Hal tersebut ditandai dengan Presiden yang menyelenggarakan rapat terbatas (ratas) bersama para menteri demi membahas mengenai stunting. Dalam ratas, Jokowi menyampaikan permasalahan stunting ini dapat berpengaruh bagi rencana pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). "Stunting merupakan ancaman terhadap daya saing bangsa," ungkap Jokowi, Kamis (5/4). Pasalnya, secara pertumbuhan, anak stunting tidak hanya terlihat dari fisik tapi juga mempengaruhi produktivitas anak. Sehingga menurutnya, permasalahan ini juga harus melibatkan elemen masyarakat dan pengaktifan secara kembali secara maksimal fungsi posyandu di desa dibuat lebih terintegrasi.