KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah masih akan melakukan sosialisasi dan evaluasi terkait poin kebijakan relaksasi Daftar Negatif Investasi (DNI) yang terdapat dalam paket kebijakan ekonomi XVI. Sebagaimana terungkap dalam pertemuan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dengan asosiasi pengusaha, yaitu Kamar Dagang dan Industri (Kadin) serta Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi), kemarin, Kamis (22/11). "Kemarin sudah ada komunikasi dua arah yang enak dan kami setuju untuk dievaluasi bersama," ujar Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Bahlil Lahadalia saat ditemui usai konferensi pers Tanggapan Hipmi atas Paket Kebijakan Ekonomi XVI, Jumat (23/11).
Pemerintah sosialisasikan relaksasi DNI, Hipmi: Kami sepakat dievaluasi lagi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah masih akan melakukan sosialisasi dan evaluasi terkait poin kebijakan relaksasi Daftar Negatif Investasi (DNI) yang terdapat dalam paket kebijakan ekonomi XVI. Sebagaimana terungkap dalam pertemuan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dengan asosiasi pengusaha, yaitu Kamar Dagang dan Industri (Kadin) serta Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi), kemarin, Kamis (22/11). "Kemarin sudah ada komunikasi dua arah yang enak dan kami setuju untuk dievaluasi bersama," ujar Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Bahlil Lahadalia saat ditemui usai konferensi pers Tanggapan Hipmi atas Paket Kebijakan Ekonomi XVI, Jumat (23/11).