KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indonesia sudah melakukan Impor beras sekitar 567.220 ton pada Maret 2024. Nilai impor tersebut mencapai mencapai US$ 371,60 juta. Adapun volume impor beras ini meningkat dari Februari 2024 sebesar 29,29% month to month (mtm). Sedangkan secara tahunan meningkat tajam sebesar 921,51% year on year (yoy). Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti menyampaikan, mayoritas impor beras Indonesia ini berasal dari Vietnam sebesar 286.260 ton, Thailand 142.650 ton, Myanmar 76.610 ton, Pakistan sebanyak 61.570 ton, dan India sebesar 100 ton.
Pemerintah Sudah Impor Beras 567.220 Ton Pada Maret 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indonesia sudah melakukan Impor beras sekitar 567.220 ton pada Maret 2024. Nilai impor tersebut mencapai mencapai US$ 371,60 juta. Adapun volume impor beras ini meningkat dari Februari 2024 sebesar 29,29% month to month (mtm). Sedangkan secara tahunan meningkat tajam sebesar 921,51% year on year (yoy). Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti menyampaikan, mayoritas impor beras Indonesia ini berasal dari Vietnam sebesar 286.260 ton, Thailand 142.650 ton, Myanmar 76.610 ton, Pakistan sebanyak 61.570 ton, dan India sebesar 100 ton.