KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan menerbitkan Surat Utang Negara (SUN) secara private placement, Senin (11/3). Berdasarkan data Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (DJPPR), seri yang diterbitkan tersebut adalah fixed rate seri FR0059 dengan status dapat diperdagangkan. Transaksi dilakukan pada 6 Maret 2019 dengan jumlah yang diterbitkan sebesar Rp 1 triliun. Kupon FR0059 ditawarkan sebesar 7% dengan yield sebesar 7,8%. Seri ini akan jatuh tempo pada 15 Mei 2027 dan tanggal setelmen pada 11 Maret 2019.
Pemerintah terbitkan SUN seri FR0059 lewat private placement Rp 1 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan menerbitkan Surat Utang Negara (SUN) secara private placement, Senin (11/3). Berdasarkan data Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (DJPPR), seri yang diterbitkan tersebut adalah fixed rate seri FR0059 dengan status dapat diperdagangkan. Transaksi dilakukan pada 6 Maret 2019 dengan jumlah yang diterbitkan sebesar Rp 1 triliun. Kupon FR0059 ditawarkan sebesar 7% dengan yield sebesar 7,8%. Seri ini akan jatuh tempo pada 15 Mei 2027 dan tanggal setelmen pada 11 Maret 2019.