KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tingkat imbalan Sukuk Negara Tabungan (ST) seri ST002, ST003, ST004, ST005, dan ST006 tidak akan mengalami perubahan untuk periode 11 Februari hingga 10 Mei 2020. Keputusan ini diambil pemerintah lewat Kementerian Keuangan setelah Bank Indonesia (BI) menetapkan BI 7-Day Reserve Repo Rate (BI7-DRRR) tetap bertahan di angka 5%. “Berdasarkan ketentuan dan persyaratan dengan mengacu pada Bl 7-Day Reverse Repo Rate yang dipertahankan oleh Bank Indonesia sebesar 5,00%, sehingga tidak ada perubahan tingkat imbalan untuk ST,” tulis Kemenkeu dalam pengumuman yang dikutip Kontan.co.id.
- ST002 yang jatuh tempo pada 10 November 2020 memiliki imbalan 8,3% dengan spread tetap 2,55%
- ST003 yang jatuh tempo pada 10 Februari 2021 memiliki imbalan 8,15% dengan spread tetap 2,15%
- ST004 yang jatuh tempo pada 10 Mei 2021 memiliki imbalan 7,95% dengan spread tetap 1,95%
- ST005 yang jatuh tempo pada 10 Agustus 2021 memiliki imbalan 7,4% dengan spread tetap 1,65%
- ST006 yang jatuh tempo pada 10 November 2021 memiliki imbalan 6,75% dengan spread tetap 1,75%