KONTAN.CO.ID - BANGKOK. Thailand menghadapi kritik dari kelompok hak asasi internasional pada Rabu karena mengajukan tuduhan menghina monarki terhadap para pemimpin protes yang menantang Raja Maha Vajiralongkorn serta pemerintah. Sebuah sumber polisi mengatakan total 15 pemimpin protes telah dipanggil untuk mengakui dakwaan lese majeste atas komentar yang dibuat pada pemprotes pada bulan September dan Oktober, ketika mereka berbicara tentang perilaku raja, gaya hidup dan pengeluaran. "Tidak ada yang boleh ditangkap atau dipenjara hanya karena mengkritik pejabat publik atau sistem pemerintahan," kata pengacara hak asasi manusia Amal Clooney dalam pernyataan dari Clooney Foundation for Justice.
Pemerintah Thailand menjadi sorotan kelompok hak asasi internasional
KONTAN.CO.ID - BANGKOK. Thailand menghadapi kritik dari kelompok hak asasi internasional pada Rabu karena mengajukan tuduhan menghina monarki terhadap para pemimpin protes yang menantang Raja Maha Vajiralongkorn serta pemerintah. Sebuah sumber polisi mengatakan total 15 pemimpin protes telah dipanggil untuk mengakui dakwaan lese majeste atas komentar yang dibuat pada pemprotes pada bulan September dan Oktober, ketika mereka berbicara tentang perilaku raja, gaya hidup dan pengeluaran. "Tidak ada yang boleh ditangkap atau dipenjara hanya karena mengkritik pejabat publik atau sistem pemerintahan," kata pengacara hak asasi manusia Amal Clooney dalam pernyataan dari Clooney Foundation for Justice.