JAKARTA. Sikap masyarakat dalam merespons susu bermelamin dari China tampaknya membuat pemerintah ikutan panik. Akibatnya, beberapa produk susu berbahan baku impor ikut kena imbas.Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Husniah Rubiana Thamrin Akib mengatakan, selain susu dari China, pihaknya juga mencermati produk impor yang masuk dari Singapura. "Indonesia berdekatan dengan Singapura. Kita khawatir, barang-barang tersebut masuk lewat perbatasan seperti di daerah Riau," kata Husniah, Rabu (24/9).Selain memperketat perbatasan, BPOM juga melakukan berbagai langkah pengamanan lainnya. Seperti menyegel dan melarang impor produk China sejak 18 September 2008 sampai batas waktu belum ditentukan. Pengusaha ritel pun, kata Husniah, juga dihimbau agar menurunkan dan menyegel produk-produk susu dan makanan dari China hingga ada pemeriksaan dari BPOM.
Pemerintah Waspadai Impor Pangan China
JAKARTA. Sikap masyarakat dalam merespons susu bermelamin dari China tampaknya membuat pemerintah ikutan panik. Akibatnya, beberapa produk susu berbahan baku impor ikut kena imbas.Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Husniah Rubiana Thamrin Akib mengatakan, selain susu dari China, pihaknya juga mencermati produk impor yang masuk dari Singapura. "Indonesia berdekatan dengan Singapura. Kita khawatir, barang-barang tersebut masuk lewat perbatasan seperti di daerah Riau," kata Husniah, Rabu (24/9).Selain memperketat perbatasan, BPOM juga melakukan berbagai langkah pengamanan lainnya. Seperti menyegel dan melarang impor produk China sejak 18 September 2008 sampai batas waktu belum ditentukan. Pengusaha ritel pun, kata Husniah, juga dihimbau agar menurunkan dan menyegel produk-produk susu dan makanan dari China hingga ada pemeriksaan dari BPOM.