KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia segera membuka perdagangan saham edisi hari Selasa 2 Agustus 2022. Salah satu rekomendasi untuk perdagangan hari ini adalah terkait penawaran saham perdana atau initial public offering (IPO) saham RAFI dari waralaba Kebab Turki Babarafi, PT Sari Kreasi Boga Tbk. Harga IPO saham RAFI Rp 126. Calon investor yang berminat sudah bisa melakukan pemesanan IPO saham RAFI secara online. Penawaran IPO saham RAFI berlangsung selama 3 hari, yakni pada 1 hingga 3 Agustus 2022. Selanjutnya, pencatatan IPO saham di Bursa Efek Indonesia dijadwalkan pada 5 Agustus 2022.
Dalam prospektus yang diterbitkan, Senin 1 Agustus 2022, RAFI akan melepas 948,09 juta saham atau setara 30,31% dari saham dicatatkan. Dus, RAFI berpotensi meraup dana segar senilai Rp 119,45 miliar. Rencananya, dana dari hasil IPO saham ini bakal dipakai RAFI untuk pelunasan pembayaran rencana transaksi akuisisi PT Lazizaa Rahmat Semesta hingga Rp 13 miliar. Sisanya akan dimanfaatkan untuk pembelian bahan baku waralaba, bahan baku segar, sewa gudang, biaya gaji karyawan dan pemeliharaan. Baca Juga: Tahun Lalu Rugi, Bukalapak Kini Untung Rp 8,59 T, Tapi Saham BUKA Malah Melorot Prospek IPO saham RAFI IPO saham RAFI mendapat sambutan yang cukup bagus dari kalangan investor. Lihat saja, pada saat Penawaran Awal (Bookbuilding) IPO saham RAFI yang berlangsung pada tanggal 18 – 22 Juli 2022, terdapat kelebihan permintaan. Bookbuilding IPO saham RAFI kelebihan permintaan (oversubscribed) dua kali lipat dari porsi yang ditawarkan untuk pooling (penjatahan terpusat). Terjadinya oversubcribed ini menandakan investor optimistis dengan prospek saham RAFI. Apalagi, IPO saham RAFI ini juga menawarkan pemanis. Pemanisnya adalah Sari Kreasi Boga juga menerbitkan sebanyak-banyaknya 474,04 juta Waran Seri I atau setara dengan 21,75% dari total jumlah saham ditempatkan dan disetor. Adapun setiap pemegang dua saham berhak memperoleh satu Waran Seri I, yang mana setiap satu Waran Seri I memberikan hak kepada pemegang sahamnya untuk membeli satu saham yang dikeluarkan dari portepel dengan harga pelaksanaan Rp 158.