JAKARTA. Siapa yang tak kenal dengan cairan antiseptik Betadine? Tentu banyak yang tak asing, karena produk ini terbilang akrab di keseharian masyarakat Indonesia. Nah, tahukah Anda, mulai tahun ini lisensi obat Betadine tersebut akan berpindah tangan. Selama ini atau sekitar 35 tahun, lisensi Betadine dipegang oleh PT Mahakam Beta Farma. Nah, mulai medio tahun ini, lisensi Betadine tersebut akan dikembalikan ke PT Mundipharma Healthcare Indonesia, anak usaha Betadine Mundipharma AG asal Swiss. Peralihan lisensi tersebut sekaligus mengalihkan semua proses komersialisasi Betadine ke Mundipharma. Termasuk di dalamnya proses pemasaran dan juga research and development (R&D). Hanya saja, proses produksi Betadine tetap dipertahankan dan dilakukan oleh Mahakam Beta Farma yang telah memiliki fasilitas produksi Betadine di Pulogadung, Jakarta Timur.
Pemilik ambil alih lisensi obat Betadine
JAKARTA. Siapa yang tak kenal dengan cairan antiseptik Betadine? Tentu banyak yang tak asing, karena produk ini terbilang akrab di keseharian masyarakat Indonesia. Nah, tahukah Anda, mulai tahun ini lisensi obat Betadine tersebut akan berpindah tangan. Selama ini atau sekitar 35 tahun, lisensi Betadine dipegang oleh PT Mahakam Beta Farma. Nah, mulai medio tahun ini, lisensi Betadine tersebut akan dikembalikan ke PT Mundipharma Healthcare Indonesia, anak usaha Betadine Mundipharma AG asal Swiss. Peralihan lisensi tersebut sekaligus mengalihkan semua proses komersialisasi Betadine ke Mundipharma. Termasuk di dalamnya proses pemasaran dan juga research and development (R&D). Hanya saja, proses produksi Betadine tetap dipertahankan dan dilakukan oleh Mahakam Beta Farma yang telah memiliki fasilitas produksi Betadine di Pulogadung, Jakarta Timur.