Pemprov DKI Jakarta edukasi calon PNS



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam rangka memfasilitasi para akademisi yang akan memasuki dunia kerja, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membuka booth di gelaran UI Career dan Scholarship Expo 2018, Balairung Universitas Indonesia (UI), yang telah berlangsung mulai 20 September 2018.

“Hal ini tentunya akan sangat membantu bagi lulusan yang berminat untuk mendaftarkan diri pada pembukaan CPNS 2018 Pemprov DKI Jakarta," kata Penanggung Jawab Booth Pemprov. DKI Jakarta, Atika Nur Rahmania, dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Sabtu (22/9).

Selain menyediakan informasi mengenai lowongan CPNS di lingkungan Pemprov. DKI Jakarta, Atika menjelaskan pihaknya juga menyediakan jasa layanan konsultasi dan penggurusan izin/ non izin yang menjadi kewenangan Pemprov. DKI Jakarta. 


Pemohon yang datang ke booth akan langsung dibantu oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas untuk menjawab pertanyaan pemohon terkait jenis-jenis layanan, prosedur pengajuan perizinan, dan lain sebagainya.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi DKI Jakarta, Edy Junaedi, mengapresiasi para ASN yang bertugas di booth Pemprov. DKI Jakarta tersebut. dengan bertajuk “PTSP Goes To Campus". 

“Para pemohon dapat bertanya- tanya langsung dengan petugas kami terkait pengurusan perizinan dan non perizinan yang dibutuhkan untuk melamar ke instansi pemerintah atau perusahaan misalnya kartu pencari kerja, pengantar SKCK, dll," Ujar Edy.

Lebih lanjut Edy menjelaskan, para peserta/akademisi yang ingin berwirausaha dengan melakukan kegiatan usaha juga dapat menanyakan perihal langkah-langkah dan prosedur perizinan/non perizinan yang dibutuhkan untuk melakukan kegiatan usaha di wilayah DKI Jakarta.

“Misalnya jika ada lulusan yang ingin menjadi wirausaha dan membuka bisnis di Jakarta, bisa datang ke booth untuk berkonsultasi mengenai pembuatan Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK), SIUP (Surat Izin Usaha Perdagangan), TDP (Tanda Daftar Perusahaan), dan lain sebagainya," jelas Edy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .