KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Credit Default Swap (CDS) Indonesia stabil cenderung membaik. Perbaikan CDS terutama tampak pada tenor 10 tahun yang turun ke 167,40 pada Kamis (11/8) dari pekan sebelumnya 186,97. Sedangkan CDS Indonesia tenor 5 tahun kemarin menyentuh level 104,76, naik dari sepekan sebelumnya di 101,42. Senior Vice President, Head of Retail, Product Research & Distribution Division, PT Henan Putihrai Asset Management (HP Asset Management) Reza Fahmi Riawan mengatakan, pergerakan CDS 5 tahun Indonesia cenderung menurun pada tahun ini. Sikap The Fed yang tidak seagresif pada paruh pertama tahun 2022 serta stabilitas nilai tukar rupiah menjadi sentimen penopang. "Masih ada kemungkinan bisa tertekan lagi jikalau angka inflasi tidak terkendali, rupiah semakin melemah dan The Fed menaikkan suku bunga agresif kembali," Ujar Reza kepada Kontan.co.id, Kamis (11/8).
Pemulihan Ekonomi Memperbaiki Posisi CDS Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Credit Default Swap (CDS) Indonesia stabil cenderung membaik. Perbaikan CDS terutama tampak pada tenor 10 tahun yang turun ke 167,40 pada Kamis (11/8) dari pekan sebelumnya 186,97. Sedangkan CDS Indonesia tenor 5 tahun kemarin menyentuh level 104,76, naik dari sepekan sebelumnya di 101,42. Senior Vice President, Head of Retail, Product Research & Distribution Division, PT Henan Putihrai Asset Management (HP Asset Management) Reza Fahmi Riawan mengatakan, pergerakan CDS 5 tahun Indonesia cenderung menurun pada tahun ini. Sikap The Fed yang tidak seagresif pada paruh pertama tahun 2022 serta stabilitas nilai tukar rupiah menjadi sentimen penopang. "Masih ada kemungkinan bisa tertekan lagi jikalau angka inflasi tidak terkendali, rupiah semakin melemah dan The Fed menaikkan suku bunga agresif kembali," Ujar Reza kepada Kontan.co.id, Kamis (11/8).