Penampakkan Planet Mars Terkadang Terang dan Redup, Inilah yang Harus Anda Ketahui
Minggu, 11 Januari 2026 10:04 WIB
Penulis: Arif Budianto
KONTAN.CO.ID - Planet Mars terkadang tampak terang dan terkadang redup, kenapa? Inilah penjelasan yang dapat Anda ketahui. Julukan planet merah sudah melekat pada planet keempat terjauh dari Matahari. Namun, penampakan planet tersebut tidak selalu menunjukkan warna yang cerah dan kemerahan.
Mengutip laman Earthsky, situs yang membahas tentang fenomena astronomi dan hal-hal berbau luar angkasa ini menguak fakta menarik berhubungan dengan planet Mars. Baca Juga: Tanggal 12 Januari 2026: Asteroid Berpotensi Bahaya akan Melewati Bumi, Apakah Aman? Penampakan planet Mars tampak terang dan redup jika dilihat dari langit di Bumi tergantung pada jarak kedekatannya dengan planet kita. Planet yang namanya diambil dari mitologi Romawi ini memperlihatkan bahwa sang Dewa Perang sedang beristirahat ketika planet tersebut memudar. Sebaliknya, ketika planet tersebut terlihat lebih terang dengan warna merah yang menyala menandakan bahwa sang Dewa Perang menyatakan siap bertempur.
Penampakan Mars di tahun 2026 ini akan terlihat terang, seiring Bumi mengejar ketertinggalannya dalam orbit mengelilingi Matahari. Mars akan terlihat bersinar di pagi hari pada akhir Februari 2026 untuk Bumi Belahan Selatan, dan April atau Mei 2026 untuk Bumi Belahan Utara. Ia akan bersinar cukup terang, tetapi tidak cukup terang untuk dilihat. Mars akan tampak kemerahan, suram, dan tidak terlalu terang di langit dari arah timur sebelum fajar selama beberapa bulan di tahun 2026. Seiring berjalannya waktu, Bumi akan kembali mengejar Mars dalam orbitnya masing-masing. Akibatnya, Mars akan bergeser ke langit malam. Pada saat Mars melewati dekat Jupiter, sekitar 15 November 2026, pemandangannya akan sangat menakjubkan di dekat planet raksasa itu. Jika Anda tertarik untuk mengamati perubahan kenampakan Mars, planet ini akan muncul di langit pada waktu pagi sekitar bulan April dan akan terlihat sepanjang tahun. Sementara oposisi berikutnya saat Mars berada pada titik paling terang akan terjadi pada Februari 2027. Pada oposisi 2027, penampakan Mars tidak sebesar dan seterang pada tahun 2025.