Penasaran Kenapa Uban Muncul di Usia Muda? Cari Tahu Cara Mengatasinya di Sini



MOMSMONEY.ID - Pernahkah Anda merasa penasaran mengapa uban bisa tumbuh di usia muda? Apakah penyebab dan cara untuk mengatasinya?

Rambut beruban dikenal sebagai salah satu tanda penuaan. Padahal, tidak selamanya demikian.  Kenyataannya, rambut beruban sendiri dapat terjadi pada usia remaja.

Banyak faktor yang membuat munculnya rambut beruban pada seseorang. Yang jelas, menurut laman Byrdie, rambut beruban terjadi karena kurangnya produksi melanin.


Melanin diproduksi oleh folikel rambut yang bertugas untuk memberikan pigmen warna pada rambut.

Baca Juga: Simak 4 Penyebab Anda Mudah Marah dan Emosian, Salah Satunya Trauma

Seiring dengan bertambahnya usia, folikel akan lebih mudah untuk kehilangan sel pigmentasinya. Mengakibatkan rambut berubah warna menjadi abu-abu atau yang dikenal dengan rambut beruban.

Selain penuaan, penyebab munculnya rambut beruban bisa karena banyak hal. Salah satunya adalah kurangnya vitamin dalam tubuh.

Kurangnya vitamin B6 dan B12, vitamin D, dan vitamin E bisa menjadi salah satu faktor munculnya uban pada rambut.

Ada juga faktor internal seperti genetik yang menyebabkan munculnya uban di usia muda.

Baca Juga: 5 Tanda Stres Ini Bisa Dilihat Hanya Dari Wajah Saja, Mulai Perhatikan Ya

Remaja yang rambutnya sudah beruban di usia muda bisa di karena kan oleh faktor genetik yang turun dari orang tua mereka.

Medical News Today juga menyebut bahwa kondisi stres berlebih bisa menjadi trigger munculnya uban pada rambut karena ketidakseimbangan antara antioksidan yang melawan radikal bebas.

Merokok dan juga perawatan rambut seperti pewarnaan, turut serta juga menjadi salah satu faktor munculnya uban pada rambut.

Cara untuk mengatasi atau merawat kembali beruban dapat dilakukan sendiri di rumah. Pertama adalah dengan mengonsumsi makanan berserat dan sumber vitamin B atau antioksidan.

Baca Juga: Tim Mandi Air Panas atau Dingin? Sudah Tahu Beda Manfaatnya Belum?

Selanjutnya, laman Health Line menyarankan untuk banyak mengonsumsi mineral yang baik untuk melindungi rambut dari sinar matahari dan memperbaiki kerusakan rambut.

Sebisa mungkin hindari juga treatment salon yang merusak kondisi kesehatan rambut seperti pewarnaan.

Hal-hal preventif tersebut bisa Anda lakukan hanya untuk menghambat pertumbuhan uban pada rambut Anda.

Sebab, rambut beruban akan terjadi seiring dengan bertambahnya usia dan tidak dapat dihindari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Christ Penthatesia