Pencatatan perdana, saham Sinergi Megah Internusa (NUSA) melonjak 69,33%



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sinergi Megah Internusa Tbk resmi mencatatkan diri di Bursa Efek Indonesia sebagai emiten ke-29 di tahun ini. Perusahaan ini resmi mencatatkan diri dengan kode emiten NUSA. Saham NUSA mencatatkan kenaikan ke level Rp 254 per saham atau naik 69,33%.

"Ucapan terima kasih kami ucapkan kepada BEI yang memfasilitasi PT Sinergi Megah Internusa Tbk untuk menjadi perusahaan terbuka," kata Iwandono, Direktur Utama NUSA, Kamis (12/7).

Dalam aksi korporasi ini, NUSA melepas 1,2 miliar saham dengan harga penawaran sebesar Rp 150 per saham. Dengan demikian perusahaan ini memperoleh pendanaan sebesar Rp 180 miliar. NH Korindo Sekuritas menjadi penjamin emisi dari aksi korporasi perusahaan ini.


Perusahaan ini menggunakan sebesar 63,83% dana dari aksi korporasi tersebut untuk membiayai belanja modal, sebesar 5,28% untuk modal kerja dan sisanya digunakan untuk pembayaran utang perbankan perusahaan ini.

Saat ini NUSA mengoperasikan satu hotel di Yogyakarta dan memiliki satu anak usaha yakni PT Mulia Manunggal Karsa yang memiliki aset lahan di Batam. Saham NUSA dicatatkan di Papan pengembangan dan bergerak di sektor pariwisata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati