JAKARTA. Kabar pencopotan Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri Komjen Budi Waseso santer terdengar. Budi Waseso atau yang terkenal dengan sebutan Buwas, dikabarkan dicopot karena sikapnya yang dinilai kontroversi, sehingga membuat buruk kondisi ekonomi. Kabar ini beredar setelah Buwas dipanggil Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Istana Negara pada Selasa (1/9) malam. Apakah berita itu benar? Budi Waseso sendiri mengaku tidak tahu, dan tidak membenarkan atau menolak. "Biasa saja tidak masalah. Dari awal saya sudah bilang kalau ini amanah," katanya, Rabu (2/9). Yang pasti, kabar pencopotan jabatan Kabareskrim santer terdengar setelah Buwas menggeledah kantor Pelindo II terkait dugaan korupsi pengadaan 10 unit mobile crene pada Jumat (28/8).
Pencopotan Buwas menuai pro kontra
JAKARTA. Kabar pencopotan Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri Komjen Budi Waseso santer terdengar. Budi Waseso atau yang terkenal dengan sebutan Buwas, dikabarkan dicopot karena sikapnya yang dinilai kontroversi, sehingga membuat buruk kondisi ekonomi. Kabar ini beredar setelah Buwas dipanggil Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Istana Negara pada Selasa (1/9) malam. Apakah berita itu benar? Budi Waseso sendiri mengaku tidak tahu, dan tidak membenarkan atau menolak. "Biasa saja tidak masalah. Dari awal saya sudah bilang kalau ini amanah," katanya, Rabu (2/9). Yang pasti, kabar pencopotan jabatan Kabareskrim santer terdengar setelah Buwas menggeledah kantor Pelindo II terkait dugaan korupsi pengadaan 10 unit mobile crene pada Jumat (28/8).