KONTAN.CO.ID - Pendaftaran Program Beasiswa Santri Berperstasi (PBSB) tahun 2022 dari Kementerian Agama (Kemenag) sudah dibuka. Pembukaan pendaftaran beasiswa khusus santri ini resmi dibuka oleh Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Direktorat Jenderal Pendidikan Islam. Pada tahun 2022, Direktur PD Pontren Waryono Abdul Ghafur menyampaikan jika tersedia kuota beasiswa sebanyak 600.
Jenis dan cakupan beasiswa PBSB 2022
Bersumber dari Booklet PBSB 2022, terdapat tiga jenis beasiswa yang bisa dipilih oleh santri, diantaranya:- Beasiswa penuh untuk Program Sarjana (S1) paling lama 48 bulan
- Beasiswa penuh untuk Pendidikan Profesi paling lama 24 bulan
- Beasiswa penuh untuk Program Magister (S2) paling lama 24 bulan
- Biaya pendaftaran
- Biaya matrikulasi
- Uang Kuliah Tunggal (UKT) atau Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP)
- Biaya non-UKT
- Biaya pendidikan profesi bagi peserta yang menempuh pendidikan profesi
- Tunjangan hidup
- Biaya tugas akhir
- Biaya dukungan