KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP Properti Tbk (PPRO) optimistis bisa mencatat pertumbuhan tinggi hingga tahun depan. Emiten properti ini menargetkan baik pendapatan, laba dan marketing sales akan naik hingga 20% tahun depan. Hingga kuartal tiga tahun ini, PPRO sudah mencatatkan pendapatan sekitar Rp 1,79 triliun atau tumbuh sekitar 15% jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Begitu pula dengan marketing sales yang melesat hingga 61% menjadi Rp 2,34 triliun. Meski demikian, laba PPRO diperkirakan hanya akan mencatatkan peningkatan sebesar 6% di kuartal tiga 2017 ini di angka Rp 275 miliar. Reza Priyambada, analis Binaartha Parama Sekuritas mengatakan, meski di tengah kelesuan properti, target PPRO merupakan target yang cukup realistis. Apalagi PPRO berniat meluncurkan serangkaian proyek. "Kalau melihat demand yang ada, apalagi yang mereka incar kan segmen menengah cukup realistis." kata Reza kepada KONTAN, Rabu (18/10).
Pendapatan bisa naik 15%, rekomendasi buy PPRO
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP Properti Tbk (PPRO) optimistis bisa mencatat pertumbuhan tinggi hingga tahun depan. Emiten properti ini menargetkan baik pendapatan, laba dan marketing sales akan naik hingga 20% tahun depan. Hingga kuartal tiga tahun ini, PPRO sudah mencatatkan pendapatan sekitar Rp 1,79 triliun atau tumbuh sekitar 15% jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Begitu pula dengan marketing sales yang melesat hingga 61% menjadi Rp 2,34 triliun. Meski demikian, laba PPRO diperkirakan hanya akan mencatatkan peningkatan sebesar 6% di kuartal tiga 2017 ini di angka Rp 275 miliar. Reza Priyambada, analis Binaartha Parama Sekuritas mengatakan, meski di tengah kelesuan properti, target PPRO merupakan target yang cukup realistis. Apalagi PPRO berniat meluncurkan serangkaian proyek. "Kalau melihat demand yang ada, apalagi yang mereka incar kan segmen menengah cukup realistis." kata Reza kepada KONTAN, Rabu (18/10).