Pendapatan dan Laba Bersih SSMS Kompak Tumbuh Double Digit di Semester I-2024



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) membukukan pertumbuhan pendapatan dan laba bersih pada semester I-2024. Top line dan bottom line SSMS berhasil melonjak double digit. 

Melansir laporan keuangan per 30 Juni 2023, SSMS meraup pendapatan dari kontrak dengan pelanggan sebesar Rp 5,14 triliun. Ini tumbuh 10,77% secara tahunan atau year on year (YoY) dari Rp 4,64 triliun. 

Baca Juga: Begini Strategi Sawit Sumbermas Sarana (SSMS) yang Kejar Kinerja Positif di 2024


Kendati begitu, SSMS berhasil menekan beban pokok penjualan sebesar 1,41%YoY menjadi Rp 3,53 triliun di semester I-2024. Pada periode yang sama di 2023, beban pokok penjualan SSMS mencapai Rp 3,58 triliun. 

 
SSMS Chart by TradingView

Alhasil, laba periode berjalan diatribusikan kepada pemilik entitas induk SSMS mencapai Rp 382,4 miliar di semester I-2024. Ini melonjak 60,79% secara tahunan dari capaian di semester I-2023 sebesar Rp 237,82 miliar. 

Baca Juga: Pendapatan dan Laba Bersih Sawit Sumbermas Sarana (SSMS) Naik di Kuartal I-2024

Dengan capaian tersebut, laba per saham SSMS mencapai Rp 40,14 per saham. Angka ini meningkat dibandingkan posisi per Juni 2022, yang mencapai Rp 24,97 per saham. 

Sementara itu, total ekuitas emiten perkebunan kelapa sawit ini mencapai Rp 2,38 triliun per 30 Juni 2024. Ini meningkat 19,68% dari Rp 1,98 triliun dari posisi 31 Desember 2023. 

Total liabilitas yang ditanggung SSMS mengalami penyusutan 8,12% dari posisi  31 Desember 2023 sebesar Rp 9,82 triliun, menjadi Rp 9,02 triliun per 30 Juni 2024. 

Selanjutnya: BFI Finance Tak Ingin Buru-buru Eksplor Peluang Pembiayaan Kendaraan Listrik

Menarik Dibaca: Ekspansif, Haus! Kini Punya 221 Gerai dan 500 Armada Starling

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto