KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan yang bergerak di bidang peternakan dan pemotongan ayam broiler yakni PT Dewi Shri Farmindo Tbk (
DEWI) cetak kinerja moncer di semester I-2022. Perusahaan membukukan penjualan senilai Rp 55,58 miliar pada semester I-2022. Nilai tersebut tumbuh 35,72% dari periode yang sama tahun lalu Rp 40,95 miliar. Berdasarkan laporan keuangan DEWI hingga Juni 2022, pendapatan dari penjualan karkas menyumbang Rp 42,95 miliar dan penjualan ayam broiler komersial berkontribusi Rp 12,29 miliar.
Baca Juga: Menyimak Rencana Pengembangan Bisnis Dewi Shri Farmindo (DEWI) Usai IPO Sejalan dengan itu, beban pokok DEWI juga terpantau naik 43,01% dari semula Rp 33,13 miliar menjadi Rp 47,38 miliar. Dengan demikian DEWI mengantongi laba kotor Rp 8,19 miliar atau 4,73% lebih besar dari periode yang sama tahun lalu. Di saat yang sama, beban umum dan administrasi juga naik 28,02% dari sebelumnya Rp 2,07 miliar menjadi Rp 2,65 miliar. Setelah dikurangi beban lain-lain, DEWI meraih laba bersih Rp 5,05 miliar atau meningkat 24,07% dari periode yang sama tahun lalu.
Hingga Juni 2022, DEWI memiliki jumlah aset Rp 92,79 miliar atau naik 9,02% dari posisi akhir tahun lalu Rp 85,11 miliar. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari