KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Induk Google, Alphabet Inc, melaporkan pendapatan iklan di kuartal III-2021 lebih tinggi dari yang diharapkan. Mengutip Reuters, pendapatan iklan Google naik 41% menjadi US$ 53,1 miliar selama kuartal ketiga. Alhasil, penjualan keseluruhan Alphabet melonjak menjadi US$ 65,1 miliar. Realisasi ini di atas perkiraan rata-rata analis yang sebesar US$ 63,3 miliar. Adapun, Google menjual lebih banyak iklan internet daripada perusahaan lain di mana pun melalui mesin pencari, layanan video YouTube, dan kemitraan di seluruh web. Permintaan untuk layanannya melonjak pada tahun lalu karena pandemi memaksa orang untuk menghabiskan lebih banyak waktu untuk online, dan kebiasaan baru mereka tetap ada.
Pendapatan iklan Google melonjak, Alphabet raup US$ 65,1 miliar di kuartal ketiga
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Induk Google, Alphabet Inc, melaporkan pendapatan iklan di kuartal III-2021 lebih tinggi dari yang diharapkan. Mengutip Reuters, pendapatan iklan Google naik 41% menjadi US$ 53,1 miliar selama kuartal ketiga. Alhasil, penjualan keseluruhan Alphabet melonjak menjadi US$ 65,1 miliar. Realisasi ini di atas perkiraan rata-rata analis yang sebesar US$ 63,3 miliar. Adapun, Google menjual lebih banyak iklan internet daripada perusahaan lain di mana pun melalui mesin pencari, layanan video YouTube, dan kemitraan di seluruh web. Permintaan untuk layanannya melonjak pada tahun lalu karena pandemi memaksa orang untuk menghabiskan lebih banyak waktu untuk online, dan kebiasaan baru mereka tetap ada.