KONTAN.CO.ID - BEIJING. Induk TikTok, ByteDance, mencatatkan kenaikan pendapatan lebih dari dua kali lipat di tahun 2020 menjadi US$ 34,3 miliar. Berdasarkan memo yang dilihat Reuters, walau pendapatan naik, rugi bersih ByteDance justru melebar menjadi US$ 45 miliar di tahun lalu. Kenaikan rugi bersih terjadi sebagian karena norma akuntansi untuk kompensasi berbasis saham karyawan, kata seseorang yang mengetahui masalah tersebut kepada Reuters. ByteDance, salah satu perusahaan teknologi swasta terbesar di dunia, diperkirakan memiliki valuasi hingga US$ 300 miliar dalam perdagangan baru-baru ini. Sebelumnya, perusahaan pun menargetkan pendapatan sekitar US$ 30 miliar untuk tahun 2020.
Pendapatan induk TikTok melonjak di 2020, rugi bersih melebar ke US$ 45 miliar
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Induk TikTok, ByteDance, mencatatkan kenaikan pendapatan lebih dari dua kali lipat di tahun 2020 menjadi US$ 34,3 miliar. Berdasarkan memo yang dilihat Reuters, walau pendapatan naik, rugi bersih ByteDance justru melebar menjadi US$ 45 miliar di tahun lalu. Kenaikan rugi bersih terjadi sebagian karena norma akuntansi untuk kompensasi berbasis saham karyawan, kata seseorang yang mengetahui masalah tersebut kepada Reuters. ByteDance, salah satu perusahaan teknologi swasta terbesar di dunia, diperkirakan memiliki valuasi hingga US$ 300 miliar dalam perdagangan baru-baru ini. Sebelumnya, perusahaan pun menargetkan pendapatan sekitar US$ 30 miliar untuk tahun 2020.