KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mahkota Group Tbk (MGRO) membukukan pendapatan sebesar Rp 4,76 triliun per kuartal III-2021. Jumlah ini meningkat 88,14% (yoy) dibandingkan pendapatan MGRO per kuartal III-2020 sebesar Rp 2,53 triliun. Berdasarkan laporan keuangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), pendapatan MGRO didominasi oleh penjualan minyak sawit mentah dan turunannya sebesar Rp 4,35 triliun per kuartal III-2021. Kemudian diikuti oleh pendapatan atas penjualan inti sawit sebesar Rp 319,63 miliar, penjualan produk sawit lainnya sebesar Rp 48,70 miliar, pendapatan jasa sewa tangki sebesar Rp 43,69 miliar, serta pendapatan jasa manajemen sebesar Rp 500 juta. Beban pokok pendapatan MGRO tercatat sebesar Rp 4,17 triliun per kuartal III-2021 atau melonjak 71,60% (yoy) dibandingkan beban pokok pendapatan per kuartal III-2020 sebesar Rp 2,43 triliun. Beban operasional MGRO juga melesat 419,24% (yoy) dari Rp 91,36 miliar per kuartal III-2020 menjadi Rp 474,38 miliar per kuartal III-2021.
MGRO Chart by TradingView