KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelita Samudera Shipping Tbk (PSSI) mencatatkan kenaikan volume pengangkutan dan pemindahmuatan batubara yang cukup signifikan pada tahun lalu. "Dengan total pencapaian volume di 2017 lebih tinggi 31% dari 2016, perseroan mencatatkan pertumbuhan pendapatan sekitar 34% dibandingkan 2016," kata Imelda Agustina Kiagoes dalam siaran pers, Kamis (11/1). Pertumbuhan volume itu berasal dari layanan jasa kapal tunda dan kapal tongkang (tug dan barge) sebesar 9,8 juta metrik ton pada tahun lalu. Jumlah tersebut meningkat sebesar 51% dibandingkan tahun sebelumnya. Pencapaian itu juga lebih tinggi 49% dari target 2017.
Pendapatan Pelita Samudera Shipping 2017 naik 34%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelita Samudera Shipping Tbk (PSSI) mencatatkan kenaikan volume pengangkutan dan pemindahmuatan batubara yang cukup signifikan pada tahun lalu. "Dengan total pencapaian volume di 2017 lebih tinggi 31% dari 2016, perseroan mencatatkan pertumbuhan pendapatan sekitar 34% dibandingkan 2016," kata Imelda Agustina Kiagoes dalam siaran pers, Kamis (11/1). Pertumbuhan volume itu berasal dari layanan jasa kapal tunda dan kapal tongkang (tug dan barge) sebesar 9,8 juta metrik ton pada tahun lalu. Jumlah tersebut meningkat sebesar 51% dibandingkan tahun sebelumnya. Pencapaian itu juga lebih tinggi 49% dari target 2017.