KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Putra Rajawali Kencana Tbk (PURA) mencatat kinerja yang baik di paruh pertama tahun ini. Berdasarkan laporan keuangan pendapatan PURA pada kuartal I 2021 tumbuh 9,53% menjadi Rp 40,1 miliar dibanding periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 36,7 miliar. Direktur Utama PT Putra Rajawali Kencana Tbk (PURA) Ariel Wibisono mengatakan, perseroan bisa meraih kinerja yang naik 9,53% pada kuartal I2021 karena memperoleh kontrak-kontrak baru seperti kontrak dengan PT Dayasa Aria Prima, PT Knauf Gypsum Indonesia dan PT Sinar Indogreen Kencana. “Pendapatan pada kuartal pertama 2021 sudah mencapai target yang diproyeksikan oleh Perseroan,” kata dia kepada Kontan.co.id, Kamis (22/7).
Pendapatan Putra Rajawali Kencana (PURA) pada kuartal I 2021 tumbuh 9,53%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Putra Rajawali Kencana Tbk (PURA) mencatat kinerja yang baik di paruh pertama tahun ini. Berdasarkan laporan keuangan pendapatan PURA pada kuartal I 2021 tumbuh 9,53% menjadi Rp 40,1 miliar dibanding periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 36,7 miliar. Direktur Utama PT Putra Rajawali Kencana Tbk (PURA) Ariel Wibisono mengatakan, perseroan bisa meraih kinerja yang naik 9,53% pada kuartal I2021 karena memperoleh kontrak-kontrak baru seperti kontrak dengan PT Dayasa Aria Prima, PT Knauf Gypsum Indonesia dan PT Sinar Indogreen Kencana. “Pendapatan pada kuartal pertama 2021 sudah mencapai target yang diproyeksikan oleh Perseroan,” kata dia kepada Kontan.co.id, Kamis (22/7).