JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) mencatatkan pendapatan Rp 64,02 triliun atau tumbuh 13,4% dibandingkan dengan semester 1 2016 yang berada di level Rp 56,45 triliun. Harry M. Zen, Direktur Keuangan TLKM mengungkapkan pertumbuhan pendapatan data, internet & IT service mencapai 19,8% menjadi Rp 27,12 triliun. "Selain itu, kontribusi bisnis data, internet & IT service terhadap keseluruhan pendapatan TLKM juga meningkat menjadi sebesar 42,4%," kata Harry M Zen. Pada Semester I 2017 TLKM mencatat pendapatan dari data, internet & IT services sebesar Rp 27,12 triliun. Sedangkan pendapatan cellular voice & SMS sebesar Rp 26,02 triliun.
Pendapatan TLKM tumbuh 13,4%
JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) mencatatkan pendapatan Rp 64,02 triliun atau tumbuh 13,4% dibandingkan dengan semester 1 2016 yang berada di level Rp 56,45 triliun. Harry M. Zen, Direktur Keuangan TLKM mengungkapkan pertumbuhan pendapatan data, internet & IT service mencapai 19,8% menjadi Rp 27,12 triliun. "Selain itu, kontribusi bisnis data, internet & IT service terhadap keseluruhan pendapatan TLKM juga meningkat menjadi sebesar 42,4%," kata Harry M Zen. Pada Semester I 2017 TLKM mencatat pendapatan dari data, internet & IT services sebesar Rp 27,12 triliun. Sedangkan pendapatan cellular voice & SMS sebesar Rp 26,02 triliun.