JAKARTA. Penerapan tarif diskon di ruas jalan tol saat mudik lebaran pada Juli lalu langsung menggerus pendapatan pengelola jalan tol. Termasuk juga PT Jasa Marga Tbk (JSMR). Selama periode mudik tersebut, Jasa Marga telah kehilangan pendapatan hingga Rp 80 miliar akibat adanya potongan tarif tol sebesar 25%–30%. Meski begitu, perusahaan plat merah ini masih optimistis bisa menggapai target pendapatan Rp 8 triliun sampai akhir tahun ini. "Kami masih optimistis target Rp 8 triliun tercapai," kata Reynaldi Hermansjah, Direktur Keuangan PT Jasa Marga Tbk, kepada KONTAN, Jumat (14/8). Sayang, Reynaldi tidak bersedia membeberkan pendapatan yang didapat selama periode mudik lebaran tahun ini. Begitu pula soal pendapatan sejenis tahun lalu.
Pendapatan tol Jasa Marga terpapas diskon lebaran
JAKARTA. Penerapan tarif diskon di ruas jalan tol saat mudik lebaran pada Juli lalu langsung menggerus pendapatan pengelola jalan tol. Termasuk juga PT Jasa Marga Tbk (JSMR). Selama periode mudik tersebut, Jasa Marga telah kehilangan pendapatan hingga Rp 80 miliar akibat adanya potongan tarif tol sebesar 25%–30%. Meski begitu, perusahaan plat merah ini masih optimistis bisa menggapai target pendapatan Rp 8 triliun sampai akhir tahun ini. "Kami masih optimistis target Rp 8 triliun tercapai," kata Reynaldi Hermansjah, Direktur Keuangan PT Jasa Marga Tbk, kepada KONTAN, Jumat (14/8). Sayang, Reynaldi tidak bersedia membeberkan pendapatan yang didapat selama periode mudik lebaran tahun ini. Begitu pula soal pendapatan sejenis tahun lalu.