KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN untuk tahun 2020 dibatalkan. Ini sesuai dengan surat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPAN-RB) nomor B/435/M.SM.01.00/2020 tanggal 6 Mei 2020 terkait Rencana Pembukaan Pendaftaran dan Seleksi Sekolah Kedinasan Tahun 2020. Direktur PKN STAN Rahmadi Murwanto menegaskan bahwa pihaknya tidak membuka pendaftaran mahasiswa baru pada tahun 2020. Adapun alasan SPMB PKN STAN dibatalkan adalah sebagai berikut: 1. Bahwa sesuai dengan keputusan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) tentang Penetapan Status Keadaan Tertentu Darurat Bencana Wabah Penyakit Akibat Virus Corona di Indonesia, menyebabkan seleksi dalam bentuk tes umum tidak dapat dilaksanakan dengan efektif, mengingat jumlah rata-rata pendaftar selama tiga tahun terakhir mencapai angka 130.000 peserta.
Penerimaan mahasiswa baru STAN 2020 dibatalkan, ini alasannya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN untuk tahun 2020 dibatalkan. Ini sesuai dengan surat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPAN-RB) nomor B/435/M.SM.01.00/2020 tanggal 6 Mei 2020 terkait Rencana Pembukaan Pendaftaran dan Seleksi Sekolah Kedinasan Tahun 2020. Direktur PKN STAN Rahmadi Murwanto menegaskan bahwa pihaknya tidak membuka pendaftaran mahasiswa baru pada tahun 2020. Adapun alasan SPMB PKN STAN dibatalkan adalah sebagai berikut: 1. Bahwa sesuai dengan keputusan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) tentang Penetapan Status Keadaan Tertentu Darurat Bencana Wabah Penyakit Akibat Virus Corona di Indonesia, menyebabkan seleksi dalam bentuk tes umum tidak dapat dilaksanakan dengan efektif, mengingat jumlah rata-rata pendaftar selama tiga tahun terakhir mencapai angka 130.000 peserta.