KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penerimaan negara masih dalam tren negatif sepanjang Januari-Agustus 2020. Kementerian Keuangan (Kemkeu) mencatat realisasi penerimaan negara sampai akhir Agustus 2020 turun 13,5% year on year (yoy). Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara dalam bahan paparannya saat Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi XI DPR RI, mencatat posisi realisasi penerimaan negara sampai akhir Agustus 2020 sebesar Rp 1.028,02 triliun, lebih rendah 13,5% dibandingkan dengan pencapaian periode sama tahun lalu senilai Rp 1.189,28 triliun. Hal tersebut menunjukkan penerimaan negara selama delapan bulan pada tahun ini, belum menunjukan pemulihan akibat pandemi virus korona Covid-19. Bahkan penerimaan ini jauh dari proyeksi pemerintah yang memperkirakan hanya minus 10% secara tahunan hingga akhir tahun.
Penerimaan negara kembali terpangkas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penerimaan negara masih dalam tren negatif sepanjang Januari-Agustus 2020. Kementerian Keuangan (Kemkeu) mencatat realisasi penerimaan negara sampai akhir Agustus 2020 turun 13,5% year on year (yoy). Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara dalam bahan paparannya saat Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi XI DPR RI, mencatat posisi realisasi penerimaan negara sampai akhir Agustus 2020 sebesar Rp 1.028,02 triliun, lebih rendah 13,5% dibandingkan dengan pencapaian periode sama tahun lalu senilai Rp 1.189,28 triliun. Hal tersebut menunjukkan penerimaan negara selama delapan bulan pada tahun ini, belum menunjukan pemulihan akibat pandemi virus korona Covid-19. Bahkan penerimaan ini jauh dari proyeksi pemerintah yang memperkirakan hanya minus 10% secara tahunan hingga akhir tahun.