KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laporan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) menunjukkan realisasi penerimaan pajak hingga akhir April 2021 sebesar Rp 374,9 triliun, minus 0,5% year on year (yoy). Kinerja penerimaan pajak dalam empat bulan tersebut baru setara 30,5% dari outlook akhir tahun yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp 1.229,6 triliun. Artinya dalam sembilan bulan, pajak harus mengejar Rp 854,7 triliun supaya mencapai target. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan posisi penerimaan pajak pada bulan April sudah mengindikasikan pemulihan. Hal ini jadi sinyal positif bahwa penerimaan pajak bakal tumbuh positif di akhir tahun ini.
Penerimaan pajak masih minus 0,5% hingga April, ini kata pengamat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laporan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) menunjukkan realisasi penerimaan pajak hingga akhir April 2021 sebesar Rp 374,9 triliun, minus 0,5% year on year (yoy). Kinerja penerimaan pajak dalam empat bulan tersebut baru setara 30,5% dari outlook akhir tahun yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp 1.229,6 triliun. Artinya dalam sembilan bulan, pajak harus mengejar Rp 854,7 triliun supaya mencapai target. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan posisi penerimaan pajak pada bulan April sudah mengindikasikan pemulihan. Hal ini jadi sinyal positif bahwa penerimaan pajak bakal tumbuh positif di akhir tahun ini.