KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penerimaan pajak tahun lalu mencatat pertumbuhan sebesar 14,3% dari 2017, atau dari Rp 1.151,03 triliun menjadi Rp 1.315,9 triliun. Penerimaan pajak sektoral juga mengalami pertumbuhan dibandingkan tahun lalu. Khusus penerimaan pajak sektor jasa keuangan dan asuransi, penerimaannya tumbuh 11,91% di tahun lalu, lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan 2017 yang sebesar 8,57%. Realisasi penerimaan pajak sektor jasa keuangan dan asuransi tercatat sebesar Rp 162,15 triliun atau berkontribusi 13,4% pada penerimaan pajak.
Penerimaan pajak sektor jasa keuangan dan asuransi tumbuh 11,91%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penerimaan pajak tahun lalu mencatat pertumbuhan sebesar 14,3% dari 2017, atau dari Rp 1.151,03 triliun menjadi Rp 1.315,9 triliun. Penerimaan pajak sektoral juga mengalami pertumbuhan dibandingkan tahun lalu. Khusus penerimaan pajak sektor jasa keuangan dan asuransi, penerimaannya tumbuh 11,91% di tahun lalu, lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan 2017 yang sebesar 8,57%. Realisasi penerimaan pajak sektor jasa keuangan dan asuransi tercatat sebesar Rp 162,15 triliun atau berkontribusi 13,4% pada penerimaan pajak.